Kamis, 14 Maret 2013

Menggunakan Perangkat Lunak Pengolah Kata


Program pengolah kata yang paling sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari adalah Microsoft Word. Program aplikasi ini memegang peranan yang sangat penting dalam berbagai macam bidang pekerjaan. Sebagian besar instansi baik pemerintah maupun swasta tidak dapat lepas dari penggunaan program aplikasi Microsoft Word untuk menunjang kegiatan yang berhubungan dengan administratif kantor.

Pernahkah Anda menggunakan program aplikasi Microsoft Word? Apa sajakah menu dan ikon yang ditampilkan dalam program tersebut? Bagaimana cara menggunakan menu dan ikon yang ditampilkan? Dapatkah kalian membuat sebuah dokumen dengan program aplikasi Microsoft Word? Pada materi pembelajaran ini, Anda akan mempelajari sekilas tentang cara kerja program aplikasi Microsoft Word. Selanjutnya, Anda diajak untuk mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan Microsoft Word secara detail pada materi ini.

Setelah mempelajari materi ini, Anda akan dapat menjelaskan pengertian serta fungsi menu dan ikon yang terdapat dalam perangkat lunak pengolah kata, mengidentikasi menu dan ikon yang terdapat dalam perangkat lunak pengolah kata, mendemonstrasikan pembuatan dokumen baru, memodifikasi jenis dan pengaturan pada teks, mendemonstrasikan pembuatan mail merge, mendemontrasikan cara mengolah dan mencetak dokumen, membuat dan menghapus baris, kolom, atau tabel, membuat grafik, mengoperasikan ikon drawing, serta membuat karya dengan menggunakan program pengolah kata.

Sebelum mempelajari materi ini, coba bacalah peta konsep di bawah ini agar Anda mudah memahami alur pembelajarannya.


Berikut ini adalah urutan pokok pembahasan yang akan kita pelajari :
  1. Menu dan ikon dalam perangkat lunak pengolah kata
    • Membuka perangkat lunak pengolah kata
    • Mengenal wilayah kerja perangkat lunak pengolah kata
    • Mengenal menu dan ikon perangkat lunak pengolah kata
  2. Menggunakan menu dan ikon perangkat lunak pengolah kata
    • Menggunakan menu
    • Menggunakan ikon
  3. Membuat dan menyimpan dokumen
    • Membuka dokumen
    • Bekerja dengan dokumen
    • Menyimpan dokumen
  4. Mengolah dokumen
    • Mengubah jenis huruf dari tab font
    • Membuat jenis huruf dari toolbar
    • Mengubah ukuran huruf dari toolbar
    • Mengatur penulisan (change case)
    • Membuat drop cap atau grow font dan shrink font
    • Mengatur posisi paragraf
    • Mengatur mistar ruler
    • Mengatur spasi
    • Cut, copy dan paste
    • Mengatur ukuran kertas dan orientasi cetak
    • Memberi dan menghapus nomor halaman
    • Menggunakan bullet dan numbering (penomoran otomatis)
    • Membuat header and footer
    • Pencetakan (Print)
  5. Bekerja dengan tabel dan grafis
    • Menyisipkan tabel
    • Mengelola tabel
    • Membuat borders and shading pada tabel
    • Menyisipkan Clip Art dan Gambar pada naskah
    • Bekerja dengan WordArt
    • Bekerja dengan Grafik
  6. Membuat dokumen mail merge
Gunakanlah bahan ajar TIK SMA kelas X yang sudah disediakan disini.

Refleksi :

Setelah Anda mempelajari materi Menggunakan perangkat lunak pengolah kata,
  1. Sudahkah Anda pahami materi ini?
  2. Adakah materi yang belum Anda pahami tentang menggunakan perangkat lunak pengolah kata?
  3. Manfaat apa yang dapat Anda peroleh dari materi pembelajaran ini?
  4. Bagaimanakah kesan Anda setelah mempelajari materi ini?
  5. Konsultasikanlah masalah yang dihadapi dengan guru TIK Anda !

Yang mau berdiskusi tentang materi ini, silahkan poskan komentar Anda dibawah atau bisa langsung melalui forum belajar TIK yang sudah disediakan disini.

1 komentar: